Home / Tak Berkategori

Minggu, 3 April 2022 - 09:11 WIB

Wujudkan Kamseltibcar Lantas, Satlantas Polres Pulang Pisau Gencar Lakukan Penling

Polres Pulang Pisau – Satuan Lalu Lintas -, Guna menciptakan Kamseltibcar Lantas, Satlantas Polres Pulang Pisau gencar melakukan imbauan kepada masyarakat agar menaati peraturan lalu lintas serta tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes), Minggu (3/4/2022).

Upaya tersebut dilakukan Satuan Lalu Lintas Polres Pulang Pisau yang dipimpin Kasat Lantas AKP Waryono dengan melaksanakan penerangan keliling (penling) kepada pengguna jalan yang melintas di jalan Trans Kalimantan Ds. Mantaren I

Petugas mengimbau masyarakat pengguna jalan yang melintas agar selalu mematuhi peraturan berlalu lintas di jalan dan selalu menerapkan prokes untuk mencegah penyebaran Covid-19 varian baru.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kasat Lantas menyampaikan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan agar masyarakat benar-benar memahami dan melaksanakan disiplin berlalu lintas dengan benar serta tetap menggunakan masker saat berkendaraan.

“Saat ini kami tugaskan unit Kamsel. Terciptanya situasi keamanan keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) merupakan idaman semua. Mari kita semua tertib berlalu lintas, lengkapi diri dengan kelengkapan berkendaraan dan taati rambu rambu,” jelas AKP Waryono.

Kasat Lantas lebih lanjut menyampaikan, di samping penling di jalan, kegiatan serupa juga dilakukan di tempat mangkal para pengemudi ojek. Personel lalu lintas menyambangi rekan-rekan pengemudi ojek
dan mengimbau agar selalu memperhatikan kenyamanan konsumen dan menerapkan prokes Covid-19.

“Semoga dengan kepatuhan kita terhadap ketentuan peraturan berlalu lintas, kamseltibcar lantas dapat tercipta. Demikian juga kita semua agar tetap disiplin menerapkan prokes supaya terhindar dari Covid-19 varian baru,” ujarnya.

READ  Personel Polsek Sebangau Kuala Sosialisasi kan Super App Kepada warga

Share :

Baca Juga

Tak Berkategori

Penumpang Fery Jadi Target Sosialisasi Larangan Karhutla

Tak Berkategori

Bhabinkamtibmas melaksanakan Sosialisasikan Program UMKM kepada pengusaha

Tak Berkategori

Rutin Piket Polsek Pandih Batu Semprotkan disinfektan di Mako Polsek sebelum melaksanakan pelayanan kepada masyarakat

Tak Berkategori

Berikan pesan pesan kamtibmas kepada Warga pada malam hari

Tak Berkategori

PEKERJAAN JALAN JEMBATAN ANJUNGAN – SP III – BENGKAYANG – SANGGAU LEDO – SELUAS – BATAS SERAWAK DIRASAKAN CUKUP BAIK, ASPALNYA MULUS

Tak Berkategori

Siap Melaksanakan Tugas Personel Polsek Banama Tingang Laksanakan Serah Terima Piket Jaga Mako

Tak Berkategori

Terus lakukan upaya cegah penyebaran covid 19, Sat samapta Polres Pulang Pisau lakukan edukasi warga agar disiplin protokol kesehatan

Tak Berkategori

Cegah covid-19 Personel Polsek Maliku lakukan pengawasan pendisiplinan protokol kesehatan covid-19 dan Maskerisasi